Get me outta here!

Kamis, 20 April 2017

Kini Kita tak perlu jauh jauh ke Japan untuk menikmati mekarnya bunga sakura, cukup di Indonesia saja

Bunga sakura mekar 2 kali dalam setahuan hanya ada di Kebun Raya Cibodas

 

Siapa sih yang tak ingin melihat dan merasakan sensasi keindahan bunga sakura saat mekar? Namun tentunya tidak setiap orang bisa pergi ke Japan, Uop, jangan kawatir karena di Indonesia kita juga memiliki taman sakura loh. Dan bagi yang belum tahu apa sih indahnya sakur? Mari kita simak sebenatar.

Bunga sakura adalah bungan yang melambangkan datangnya musim semi di Jepang. Setiap bulan Februari, baik televisi maupun berita online menyiarkan informasi mengenai waktu mekarnya bunga sakura. Pada umumnya, bunga sakura mulai mekar dari daerah beriklim hangat, yaitu dari daerah Tokyo di Kanto lalu berlanjut ke daerah Tohoku di bagian utara dan Hokkaido. Penyebaran mekarnya bunga sakura biasanya dimulai dari 10 hingga 14 hari sejak mekar yang pertama. Oleh karena itu agar bisa menikmati bunga sakura yang mekar sempurna, orang-orang di Jepang mengecek waktu perkiraan mekarnya bunga sakura.

Jepang adalah rumah bagi lebih dari 200 varietas cherry blossom, yang paling terkenal diantar cherry blossom adalah  “Somei Yoshino”. Bunga putih yang memiliki tanda sedikit dari warna pink dan biasanya berlangsung tidak lebih dari seminggu. Tempat lain untuk melihat bunga sakura yang spektakuler adalah Nara Park, dimana terdapat cukup banyak populasi rusa dibawah pohon sakura. Rusa-rusa tersebut secara resmi digolongkan sebagai harta nasional, dan meskipun liar, mereka cukup jinak.


Namun untuk menikmati bunga cantik yang menjadi iconic japan ini ternyata kita tak usah jauh-jauh ke Jepang loh. Saat ini di Puncak, Bogor tepatnya di Kebun Raya Cibodas telah memiliki Taman Sakura yang sangat indah. Tempat ini menjadi sangat menarik karena pada dasarnya bunga sakura tumbuh pada wilayah yang memiliki empat musim.


Berada pada ketinggian 1.425 meter diatas permukaan laut menjadi habitat yang cocok untuk Bunga Sakura. Faktor lain yang mempengaruhi adalah iklim, kontur tanah, serta perawatan. Letak Geografis dan faktor-faktor inilah yang mampu membuat Bunga Sakura tumbuh subur.

Berdiri dilahan seluas 6.000 meter persegi kawasan ini mampu menarik wisatawan dengan keunikanya. Jika di Negara asalnya Jepang bunga ini hanya berbunga sekali dalam setahun, di Indonesia yang memiliki iklim tropis justru dapat berbunga dua kali dalam setahun. Keren bukan?
Tempat wisata yang indah ini masih termasuk dalam kawasan Hutan Gunung Gede Pangrango,Desa Cimacan, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat. Suhu udara dikawasan ini berkisar antara 17 hingga 27 derajat Celcius membuatnya terasa sejuk. Topografy nya berbukit-bukit menjadi pemandangan yang begitu menarik dan sayang untuk dilewatkan.

Taman Sakura di Kebun Raya Cibodas memang sangat menarik untuk dikunjungi apalagi besama keluarga maupun oang-orang terkasih. Lokasinya cukup mudah diakses, fasilitas yang disediakan juga cukup memadahi. Tempat ini menjadi lokasi yang cukup populer bagi para wisatawan. Jika lewat di daerah ini jangan lupa mampir terumata jika musim mekarnya memang tiba.
selamat menikmati suasana bunga sakura.

Salam Exploring Nusantara!


0 komentar:

Posting Komentar